Terpopuler - Dijuluki 'Pegolf', Sergio Ramos Bela Gareth Bale
INILAHCOM, Madrid - Kapten Real Madrid, Sergio Ramos, membela rekan setimnya, Gareth Bale, yang akhir-akhir ini dijuluki sebagai seorang pegolf.
Bale mendapat julukan sebagai 'pegolf', setelah ia lebih banyak menghabiskan waktu luangnya di lapangan golf.
Menurut Ramos, setiap pemain yang ingin menghabiskan waktu luangnya dengan melakukan kegiatan itu sah-sah saja, selama mereka bertindak secara profesional.
"Terlepas dari apa yang dilakukan setiap pemain dalam kehidupan pribadinya, saya pikir itu harus dihormati dan bahkan tidak dibicarakan," ungkap Ramos dikutip dari SkySport.
"Kami bebas melakukan apa yang kami inginkan dengan waktu luang kami," tegasnya.
Ramos juga membela Bale, setelah di musim panas kemarin Zinedine Zidane mengatakan kepergian pemain internasional Wales itu adalah yang terbaik untuk semua orang.
"Mengenai apa yang telah dikatakan tentang Gareth, saya pikir waktu menempatkan segalanya pada tempatnya," tandasnya menutup.
Halaman Selanjutnya >>>>
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Terpopuler - Dijuluki 'Pegolf', Sergio Ramos Bela Gareth Bale"
Post a Comment