Search

Terpopuler - Kata Politisi Soal Mahasiswa Jebol Pagar DPR

Terpopuler - Kata Politisi Soal Mahasiswa Jebol Pagar DPR

 

INILAHCOM, Jakarta - Kepala Divisi Advokasi dan Bantuan Hukum DPP Demokrat, Ferdinand Hutahaean menduga para mahasiswa yang menjebol pagar DPR RI/MPR RI di Jl. Gatot Subroto, Senayan, Jakarta Pusat, nanti bakal dijadikan tersangka perusakan. 
 
Hal ini disampaikan, Ferdinand menyusul adanya, mahasiswa dari berbagai kampus menggelar aksi unjuk rasa di depan Gedung DPR/MPR RI. Dalam aksi ini, para mahasiswa terpaksa masuk ke gedung DPR RI dengan memanjat gerbang bahkan menjebol pagar.
 
"Patut diduga, besok mahasiswa yg merusak pagar DPR itu akan dijadikan tersangka perusakan," cuit akun Twitter @FerdinandHaean2, dikutip Senin (23/9/2019). 
 
Di samping itu, lanjut Ferdinand, terlalu dini apabila gerakan mahasiswa dari berbagai daerah yang dilakukan pada Senin (23/9/2019), dinilai sebagai bentuk gerakan people power melengserkan Presiden Joko Widodo. 
 
"Terlalu prematur jika gerakan mahasiswa hari ini di konotasikan sbg gerakan people power pelengseran Jokowi. Belum, belum sampai disitu. Ini masih gerakan pendahuluan yg bs redup, bs juga berkembang. Dan saat ini Jokowi masih sangat kuat..!," tandasnya.[wll] 
 

Halaman Selanjutnya >>>>




Bagikan Berita Ini

0 Response to "Terpopuler - Kata Politisi Soal Mahasiswa Jebol Pagar DPR"

Post a Comment

Powered by Blogger.