Search

Terpopuler - Man United Tumbang di Kandang Astana

Terpopuler - Man United Tumbang di Kandang Astana

INILAHCOM, Jakarta - Manchester United menelan kekalahan 1-2 dari Astana pada matchday lima Liga Europa 2019-2020. Ini menjadi kekalahan perdana Setan Merah di ajang tersebut.

Pertandingan Astana versus Manchester United berlangsung di Astana Arena, Kazakhstan, Kamis (28/11/2019) dini hari WIB. United yang sudah dipastikan lolos ke fase knock-out menurunkan banyak pemain muda pada laga ini antara lain Angel Gomez, Dylan Levittm hingga Ethan Laird.

Meskipun laga ini sudah tidak menentukan lagi bagi United, skuad asuhan Ole Gunnar Solskjaer tetap tampil agresif sejak awal laga. Hasilnya, mereka mampu unggul pada menit kesepuluh berkat gol Jesse Lingard.

Berawal dari serangan di sisi kiri, Luke Shaw memberikan operan kepada Lingard yang berdiri bebas di depan kotak penalti Astana. Ia kemudian melepaskan sepakan jarak jauh yang gagal dijangkau kiper Nenad Eric.

Tak ingin malu di depan publik sendiri, Astana meningkatkan intensitas serangan usai kemasukan gol tersebut. Menit ke-22 Dorin Rotariu hampir saja menyamakan skor andai sepakannya tidak melebar dari gawang United.

Lingard kembali menebar ancaman ke gawang Astana, ia lagi-lagi melepaskan sepakan jarak jauh pada menit ke-32 namun bolanya membentur pemain belakang lawan dan hanya menghasilkan sepak pojok.

Tiga menit berselang, tendangan voli Abzal Beysebekov tepat mengarah ke gawang United. Beruntung bola masih bisa diamankan kiper Lee Grant. Skor 0-1 bagi keunggulan United bertahan hingga jeda.

Di babak kedua, Astana mengambil inisiatif menekan MU sejak awal. Hasilnya, mereka mampu menyamakan skor di menit ke-55. Mendapat umpan Roman Mutazayef yang berada di sisi kiri kotak penalti MU, Dmitriy Shomko melepaskan tembakan ke sudut kanan gawang MU tanpa bisa dihalau Lee Grant.

Gol tersebut menambah kepercayaan diri pemain Astana. Tujuh menit berselang dari gol penyeimbang, tuan rumah mampu berbalik unggul. Umpan silang Antonio Rukavina dari sisi kanan kotak penalti MU coba dihalau Di'Shon Bernard, namun sapuannya mengarah ke gawang sendiri dan membobol gawang Grant yang sudah mati langkah.

Tertinggal 2-1, United mulai bangkit. Pada menit ke-76 mereka hampir menyamakan skor lewat tendangan bebas Angel Gomes. Tapi, bola kirimannya bisa dimentahkan Eric. Dua menit berselang, gilian peluang Mason Greenwood yang dihalau Eric.

Hingga laga usai, skor 2-1 untuk kemenangan Astana atas United tak berubah. Hasil ini menjadi kekalahan perdana MU di Grup L Liga Europa, namun masih bertahan di posisi teratas dengan raihan 10 poin dari lima laga. Pasukan Ole Gunnar Solskjaer terancam digusur AZ Alkmaar, yang baru akan bertanding melawan Partizan Belgrade. Adapun Astana masih menjadi juru kunci dengan 3 poin.

Susunan pemain

Astana:
Nenad Eric; Antonio Rukavina, Yuri Logvinenko, Evgeniy Postnikov, Dmitriy Shomko; Ivan Maevski, Runar Mar Sigurjonsson, Abzal Beysebekov, Dorin Rotariu; Roman Murtazayev (Rangelo Janga 90'), Sergey Khizhnichenko (Yuri Pertsukh 85').

Manchester United: Lee Grant; Ethan Laird, Axel Tuanzebe, Di'Shon Bernard, Luke Shaw; James Garner (Largie Ramazani 84'), Dylan Levitt; Tahith Chong (D'Mani Bughail-Mello 65'), Jesse Lingard, Angel Gomes (Ethan Galbraith 89'); Mason Greenwood.

Halaman Selanjutnya >>>>




Bagikan Berita Ini

0 Response to "Terpopuler - Man United Tumbang di Kandang Astana"

Post a Comment

Powered by Blogger.