Search

Terpopuler - PT Alfa Energi Investama Raih Laba Jadi Rp13,5 M

Terpopuler - PT Alfa Energi Investama Raih Laba Jadi Rp13,5 M

INILAHCOM, Jakarta - PT Alfa Energi Investama Tbk (FIRE) berhasil mengubah kerugian menjadi memperoleh laba sebesar Rp13,5 miliar per 30 September 2019 dari rugi Rp5,2 miliar pada periode yang sama 2018.

Pada periode ini, perseroan mencatatkan pendapatan menjadi Rp1,004 triliun dari Rp490,7 miliar. Untuk beban pokok penjualan naik menjadi Rp872,8 mliar dari Rp412,74 miliar.

Demikian mengutip keterbukaan informasi di BEI, akhir pekan lalu. Sementara laba bruto naik menjadi Rp131,48 miliar dari Rp77,9 miliar.

Sedangkan beban penjualan menjadi Rp88 miliar dari Rp50,5 miliar. Untuk beban administrasi naik menjadi Rp20,1 miliar dari Rp13,5 miliar. Sedangkan beban usaha lainnya naik menjadi Rp415,8 juta dari Rp15,6 miliar.

Untuk laba usaha naik menjadi Rp23,7 miliar dari Rp1,35 miliar. Beban usaha turun menjadi Rp5,4 miliar dari Rp6,3 miliar. Laba sebelum pajak naik menjadi Rp18,3 miliar dari Rp7,7 miliar.

Sementara pajak penghasilan menjadi Rp4,9 miliar dari Rp2,5 miliar. Jadi laba bersih menjadi Rp13,3 miliar dari Rp5,2 miliar.

Untuk total aset perseroan menjadi Rp575,99 miliar dari Rp573,23 miliar. Sedangkan jumlah liabilitas perseroan menjadi Rp233,22 miliar dari Rp250 miliar. Sementara total ekuitas menjadi Rp342,7 miliar dari Rp323,23 miliar.

Alfa Energi Investama Tbk (FIRE) didirikan tanggal 16 Februari 2015 dengan nama PT Indo American Leasing.  

Pemegang saham yang memiliki 5% atau lebih saham Alfa Energi Investama Tbk, yaitu: Aris Munandar, dengan persentase kepemilikan sebesar 40,7%. Saham publik sebesar 43,6%.

Berdasarkan Anggaran Dasar Perusahaan, ruang lingkup kegiatan FIRE adalah beroperasi dan berinvestasi dalam bidang jasa energi terutama sektor batubara, Sumber daya energi, dan infrastruktur energi melalui Anak Usaha (PT Alfa Daya Energi, PT Adhikara Andalan Persada dan PT Properti Nusa Sepinggan). Saat ini, PT Alfa Energi Investama secara tidak langsung memiliki tambang batu bara melalui PT Alfara Delta Persada, IUP OP 2.089 hektare, di Anggana, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur.

Pada tanggal 29 Mei 2017, FIRE memperoleh pernyataan efektif dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) untuk melakukan Penawaran Umum Perdana Saham FIRE (IPO) kepada masyarakat sebanyak 300.000.000 dengan nilai nominal Rp100 per saham dengan harga penawaran Rp500 per saham disertai dengan Waran Seri I sebanyak 350.000.000 dengan pelaksanaan sebesar Rp625 per saham. Saham dan waran tersebut dicatatkan pada Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tanggal 09 Juni 2017.

Saham FIRE saat ini di Rp1.255 per saham dari pembukaan di Rp1.330 per saham.

 

Halaman Selanjutnya >>>>




Bagikan Berita Ini

0 Response to "Terpopuler - PT Alfa Energi Investama Raih Laba Jadi Rp13,5 M"

Post a Comment

Powered by Blogger.