Search

Terpopuler - PLN Ajak Masyarakat Gunakan Kendaraan Listrik

Terpopuler - PLN Ajak Masyarakat Gunakan Kendaraan Listrik

INILAHCOM, Jakarta - PT PLN (Persero) menggelar acara konvoi kendaraan listrik, di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat, Minggu (27/10/2019). Acara ini untuk memperingati Hari Listrik Nasional (HLN) tahun 2019.

Dalam acara tersebut ada sekitar 400an jenis kendaraan listrik yang ikut konvoi. Dari jumlah tersebut terdiri dari Sepeda Motor, Mobil, Skuter, Skateboard, Sepeda hingga bajaj listrik. Lantaran banyaknya perseta yang ikut acara ini, PLN berhasil memecahkan rekor Indonesia.

Plt Direktur Utama PT PLN (Persero), Sripeni Inten Cayank yang hadir pada acara ini mengajak seluruh masyarakat untuk memakai kendaraan listrik. Sebab selain ramah lingkungan, pemakaian kendaraan listrik lebih hemat.

"Jadi tidak perlu takut nanti biayanya membengkak. Ini bisa mengurangi biaya," kata Sripeni di Jakarta, Minggu (27/10/2019).

Selain lebih hemat, pemakaian ikut  membantu negara. "Bagi pemerintah ini luar biasa karena ini akan memperbaiki current deficit account karena ini akan mengurangi impor BBM," kata dia.

Sementara GM PLN Disjaya M Ikhsan Asaad mengatakan, PLN memberikan kemudahan bagi pemilik kendaraan listrik. Yakni diskon 50% tambah daya untuk pelanggan.

"Kemudian bagi pemilik kendaraan listrik juga dapat diskon tarif listrik apabila mengisi daya kendaraan dari jam 22.00 WIB sampai 04.00 sebesar 30%. Jadi ini kami dorong utk ngecas di rumah karena investasi untuk membangun charging ini mahal sekali," kata dia.

Dalam acara ini juga dihadiri oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Dalam sambutannya Anies memberikan dukungan terhadap acara ini. Apalagi, penggunaan kendaraan listrik membuat udara jadi lebih baik. Mengingat baru-baru ini Jakarta menjadi salah satu kota yang terburuk di dunia.

Menurut Anies, memang tantangan terbesar dari pengembangan kota di Jakarta adalah masalah rendahnya kualitas udara. Oleh karena itu menurutnya, untuk mendorong kualitas udara diperlukan kendaraan yang bebas emisi.

“Kita menyadari banyak tantangan tentang kualitas udara. Salah satunya afalah frngan mulai mendorong kendaraan yang tidak mengeluarkan polusi udara yang bebas emisi,” kata dia.

Menurutnya, ada beberap jenis kendaraan emisi. Misalnya adaah penggunaan transportasi yang tidak mengeluarkan polusi udara seperti sepeda hingga kendaraan listrik.

“Kendaraan bebas emisi itu ada dua. Satu adalah sepeda kedua adalah motor listrik,” kata dia. [hid]

Halaman Selanjutnya >>>>




Bagikan Berita Ini

0 Response to "Terpopuler - PLN Ajak Masyarakat Gunakan Kendaraan Listrik"

Post a Comment

Powered by Blogger.