Search

Terpopuler - Persib Kalah Lagi, Ini Komentar Robert

Terpopuler - Persib Kalah Lagi, Ini Komentar Robert

INILAHCOM, Makassar - Robert Rene Alberts mengomentari kekalahan Persib Bandung atas PSM Makassar. Ia menyebut Persib kalah disebabkan lambat merespon permainan lawan.

Persib menelan kekalahan 1-3 dari PSM dalam lawatannya ke Stadion Andi Mattallatta, Makassar, Minggu (18/8/2019) malam WIB, pada lanjutan pertandingan Liga 1 2019. Main di depan publik PSM, Persib bukan tanpa perlawanan. Maung Bandung setidaknya punya tiga kesempatan mencetak gol sampai 40 menit babak pertama.

Sayang, gawang Persib malah kemasukan dua gol dalam tempo tiga menit mendekati akhir paruh pertama. Gol pertama PSM dicetak Wiljan Pluim di menit ke-43 kemudian diikuti gol Zulham Zamrun di menit ke-44.

Persib tertinggal 0-3 saat babak kedua baru berjalan dua menit setelah Pluim mencetak gol keduanya. Maung Bandung merespon di menit ke-49 berkat gol Ezechiel N'Douassel. Sampai laga usai skor 3-1 untuk kemenangan PSM tak berubah.

Dalam jumpa pers usai laga, Robert Rene Alberts mengakui PSM tampil lebih baik, sedangan Persib kurang responsif terhadap alur permainan lawan.

"Selamat untuk kemenangan PSM. PSM memang mengendalikan pertandingan secara keseluruhan. Sedangkan Persib lambat untuk merespons. Meskipun begitu, kita sempat mengkreasikan beberapa peluang. Kemudian di babak kita memulai laga sama dengan babak pertama, tapi sayangnya gol ketiga PSM datang," jelas Robert.  

Robert juga menyoroti bagaimana timnya kerap kemasukan gol mendekati akhir babak pertama. Situasi serupa juga terjadi saat mereka dihajar 0-4 oleh Persebaya Surabaya.

Kekalahan melawan PSM memperpanjang catatan buruk Maung Bandung, dari enam laga terakhir mereka tak sekalipun menang dengan catatan empat kalah dan dua kali seri.

Dengan tambahan tiga poin, PSM berada di urutan tujuh klasemen sementara Liga 1 2019 dengan 19 poin dari 10 pertandingan, sementara Persib tertahan di urutan 11 dengan 15 poin.

Sumber: Persib

Halaman Selanjutnya >>>>




Bagikan Berita Ini

0 Response to "Terpopuler - Persib Kalah Lagi, Ini Komentar Robert"

Post a Comment

Powered by Blogger.