Search

Terpopuler - Medali Emas Target Realistis Timnas Indonesia

Terpopuler - Medali Emas Target Realistis Timnas Indonesia

INILAHCOM, Jakarta - Pelatih Timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri, mematok target medali emas di SEA Games 2019. Menurut Indra, itu merupakan target realistis.

SEA Games 2019 akan berlangsung pada 30 November sampai 11 Desember di Manila, Filipina. Untuk cabang olahraga akan dimainkan terlebih dulu pada 26 November sampai 10 Desember.

Timnas U-23 sudah mendaftarkan 40 nama untuk SEA Games 2019. Nantinya, jumlah tersebut akan dikerucutkan lagi di akhir pemusatan latihan menjadi 23 pemain yang dibawa ke Filipina.

Melihat progres anak asuhnya hingga sejauh ini, Indra Sjafri berani menargetkan medali emas di pesta olahraga negara-negara Asia Tenggara.

"Iya itu sudah realistis lah, masa tidak realistis medali emas untuk Indonesia. Materi pemain sudah 80 persen tinggal 20 persen lagi," kata Indra ketika ditemui di Kantor Kemenpora, Senayan, Jumat (23/8/2019).

"Kami akan seleksi di Yogyakarta 25 Agustus mendatang. Itu akan menjadi seleksi terakhir kami. Untuk pemain senior karena regulasinya hanya dua (yang boleh main) untuk namanya nanti dirilis," ia melanjutkan.

Selain mempersiapkan skuad, Indra beserta staf pelatih juga sudah mencari tahu peta kekuatan calon lawan.

"Lawan sudah dipantau, kan masih sama itu-itu saja Asian Tenggara jadi tinggal tunggu Tuhan sayang tidaknya saja sama kita," ia memungkasi.

Indonesia terakhir kali meraih medali emas cabor sepakbola pada SEA Games 1991. Setelah itu, Indonesia meraih prestasi terbaik sebagai runner-up pada SEA Games 2011 dan 2013.

SEA Games dua tahun lalu, Garuda Muda harus puas berada di peringkat tiga setelah memenangkan pertandingan melawan Myanmar dengan skor 3-1.  

Halaman Selanjutnya >>>>




Bagikan Berita Ini

0 Response to "Terpopuler - Medali Emas Target Realistis Timnas Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.