Terpopuler - Penjualan Antam Naik 30% Capai Rp32,8 Triliun
INILAHCOM, Jakarta - PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) pada 2019 mencatat penjualan bersih sebesar Rp32,81 triliun atau tumbuh 30% dari periode yang sama tahun 2018.
Perseroan mengandalkan dari produksi dan penjualan emas, feronikel, bauksit yang mengalami peningkatan. Demikian mengutip keterbukaan informasi di BEI, akhir pekan lalu. Namun belum mengungkapkan perolehan laba selama 12 bulan di 2019. Untuk penjualan emas tahun lalu mencapai 1,09 juta troy ounces, naik 22% dibanding 2018.
Dari total penjualan emas tahun lalu, 63.111 troy ounces di antaranya berasal dari produksi tambang yang dikelola Antam, yakni Pongkor dan Cibaliung.
Selain emas, volume penjualan feronikel juga meningkat 3% menjadi 26.349 ton nikel dalam feronikel (TNi), naik 9% dibanding 2018 sebesar 24.135 TNi. Peningkatan volume penjualan feronikel ditopang tercapainya stabilitas operasi produksi pabrik feronikel di Pomalaa yang saat ini memiliki kapasitas produksi terpasang 27 ribu TNi per tahun.
Sementara untuk volume penjualan bijih nikel 7,56 juta wet metric ton (wmt). Serta penjualan bauksit sebesar 1,66 juta wmt, naik 46% dibanding 2018 yang mencapai 920 ribu wmt.
Perseroan mengoptimalkan operasi pabrik Chemical Grade Alumina (CGA) Tayan, Antam melalui anak usahanya PT ICA, pada tahun lalu membukukan volume penjualan alumina 70.517 ton, naik signifikan dibanding 2018 sebesar 7.956 ton alumina
Halaman Selanjutnya >>>>
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Terpopuler - Penjualan Antam Naik 30% Capai Rp32,8 Triliun"
Post a Comment